Baru diluncurkan inilah harga New R25 MY2019
CeritaK Motor – hai gaes bersama saya Deka Firhansyah. Hari ini secara resmi saya mulai meluncurkan blog baru yang membahas seputar dunia otomotif roda dua yang ada di Indonesia. Tepat pukul 14:00 Rabu, 11 Oktober 2018 blog ini mulai mengudara.
Dalam artikel pertama Deka akan langsung membahas tentang harga resmi Yamaha New R25 MY2019. Ya motor ini adalah generasi terbaru dari Yamaha R25.
Hari ini secara resmi Yamaha mengumumkan harga dari generasi terbaru R25 ini. Dan Deka lumayan terkejut bahwa ternyata mesin yang dibawa generasi terbaru New R25 ini masih sama dengan yang lama yakni mesin bertenaga 26,5 KW atau jika kita konversi power berkisar 36PS.
Diketahui bahwa Yamaha hanya melakukan sentuhan pada sektor desain serta penambahan fitur yang membuat motor ini jadi jauh lebih lengkap dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Dari Microsite Yamaha dipastikan bahwa New R25 terbaru ini ternyata masih menggunakan mesin lama. Bisa kita lihat spesifikasi yang diumbar oleh mereka di mana untuk power New R25 2019 masih berada di Kisaran 26,5 KW atau setara dengan 36 PS. Hal ini sangat disayangkan mengingat kompetitornya sudah ada lebih bertenaga.
Dari data sementara Yamaha hanya melakukan perubahan desai serta penambahan fitur-fitur yang semakin lengkap dibandingkan dengan gen lawas. Beberapa sentuhan tersebut yakni suspensi yang sudah menggunakan suspensi USD, hadirnya tuas lampu hazzard, speedometer full digital, tuas engine starter sistem geser seperti MT family series serta lampu Full LED. Selain itu desain fairing yang baru diklaim mampu membantu aerodinamika singkat top speed meningkat 8 km per jam. Ukuran suspensi sendiri mencapai 37mm…
Yamaha menjual generasi terbaru ini diangka 58,6 juta rupiah atau naik tipis dibandingkan dengan generasi lama yang dibandrol pada kisaran 57 jutaan. Semua data ini berasal dari website resmi Yamaha.
Alhamdulillah kabar baik sekali bahwa Harga New R25 masih lebih murah daripada Ninja 250FI. Mungkin pilihan untuk tetap menggunakan mesin lama adalah salah satu cara bagi Yamaha untuk menekan harga
Bagaimana menurutmt Anda?
Yuk pantengin duku foto-foto New R25 berikut ini:
*Klik pada gambar untuk memperbesar
0 Response to "Baru diluncurkan inilah harga New R25 MY2019"
Post a Comment